Rabu, 09 November 2022

Tak Banyak yang Tahu Ternyata Pepaya sangat Bermanfaat bagi Kesehatan, Termasuk Juga Bijinya Lho!!

Buah Pepaya 

Padepokankiaisepuh.com - kamu pasti sudah tahu dengan buah pepaya yang banyak ditemui di Indonesia.


Buah pepaya memiliki banyak manfaat yang jarang diketahui masyarakat.


Manfaat dari buah pepaya tersebut bermacam-macam.


Kamu ingin tahu apa saja manfaat dari buah pepaya yang banyak ditemukan disekitar kita?


Simak ulasan berikut ini, agar kamu bisa mengambil manfaat darinya.


Dikutip tim Padepokan kiai sepuh dari laman Facebook resep sehat ala dr. Zaidul Akbar bahwa pepaya sangat bagus untuk kesehatan.


Cara mendapatkan pepaya juga terbilang sangat gampang.


Pasalnya buah yang satu ini selain harganya murah, buah pepaya juga selalu berbuah di musim apapun.


Buah pepaya bukan hanya dagingnya yang memiliki manfaat jika dikonsumsi setiap hari.


Biji dari buah yang satu ini juga tidak kalah bermanfaatnya.


Lantas apa saja manfaat dari buah pepaya dan bijinya untuk kesehatan.


Di laman Facebook resep sehat ala dr. Zaidul Akbar dijelaskan inilah manfaat dari pepaya.


Melancarkan Pencernaan


Buah pepaya sering dibikin candaan makan burung.


Bagi kamu yang suka makan pepaya tidak perlu minder saat dicandain seperti itu 


Sebab buah pepaya bisa melancarkan pencernaan, karena di dalam pepaya mengandung enzim papain.


Disampaikan itu pepaya juga mengandung serat yang tinggi dan kalori yang rendah.


Mampu Meregenerasi Kulit


Buah dengan warna daging oranye ini memiliki kandungan vitamin C yang tinggi.


Nah dengan kandungan Vitamin C tersebut tentu, pepaya menjadi salah satu buah yang dapat meregenerasi kulit.


Menyamarkan Kerutan halus dan Bintik Hitam.


Enzim yang ada didalam pepaya selain bisa melancarkan pencernaan ternyata memiliki manfaat lain bagi kesehatan.


Enzim tersebut mampu menyamarkan kerutan halus dan bintik hitam serta mencegah penuaan.


Merangsang Pembentukan Kolagen yang Efektif Mencegah Kulit Keriput.


Vitamin C yang tinggi pada pepaya sangat dibutuhkan kulit untuk merangsang produksi kolagen.


Lebih-lebih dalam menjaga elastisitas kulit dan memberikan antioksidan yang melindungi kulit dari bahaya sinar ultraviolet.


Sehingga dengan produksi kolegan tersebut akan sangat berperan dalam mencegah kulit keriput.


Itulah manfaat daging buah pepaya bagi kesehatan.


Sedangkan biji dari buah pepaya sangat bermanfaat untuk membunuh parasit dalam sistem pencernaan, mengobati sirosis hati serta menghilangkan uban.***


Disclaimer : Artikel ini telah terbit sebelumnya di Pijarnusantara.com dengan judul : Sangat Dahsyat Ternyata Ini Manfaat dari Buah Pepaya, Bijinya Pun Bermanfaat

0 comments:

Posting Komentar

Contact

Hubungi kami

sebagai komunitas yang memperdulikan kemaslahatan, kami membuka layanan Via Online ataupun Offline. jika anda membutuhkan layanan kami anda bisa datang langsung atau menghubungi kami sesuai instruksi dibawah ini :

Alamat:

Jl. Gurami, Desa Dukuhmencek, Kecamatan Sukorambi, Kabupaten Jember

Jam Kerja:

Senin - Sabtu dari jam 08 : 00 - 16 : 00

Phone:

0813-8863-15-10 atau 0822-3012-2082